Kultum Mesjid Ar Rahmah Madrasah (Syukurilah Nikmat Tuhanmu!)


Allah berfirman yang Artinya:

“Dan (ingatlah juga), tatkala Tuhanmu memaklumkan; “Sesungguhnya jika kamu bersyukur, pasti Kami akan menambah (nikmat) kepadamu, dan jika kamu mengingkari (nikmat-Ku), Maka Sesungguhnya azab-Ku sangat pedih”. (QS. Ibrahim :7)

Ayat di atas menjelaskan kepada kita, bahwa Allah SWT memerintahkan seluruh hambaNya untuk bersyukur kepadaNya, jika ia bersyukur maka Allah akan menambahkan nikmat untuknya tetapi jika ia mengingkari, maka azab pedihlah yang akan ia terima. Apa sebenarnya nikmat yang telah Allah berikan kepada kita???

Allah SWT memberikan tiga macam nikmat kepada hambanya yang beriman (kaum muslimin). Nikmat pertama adalah nikmat penciptakan, kita belum ada kemudian diciptakan oleh Allah SWT. Kedua adalah nikmat Imdad (perbekalan). Artinya Allah memberikan bekal kepada kita agar dapat bertahan hidup. Nikmat kedua ini mencakup panca indera seperti mata untuk melihat, tangan untuk meraba, telinga untuk mendengar, otak untuk berfikir, semua itu diciptakan agar manusia bisa mempergunakannya dalam kehidupan di dunia. Kemudian Allah menciptakan Langit dan bumi beserta isinya untuk manusia. Agar dapat hidup dengan bahagia sebagaimana firman Allah SWT yang artinya:

“Dia-lah Allah, yang menjadikan segala yang ada di bumi untuk kamu dan Dia berkehendak (menciptakan) langit, lalu dijadikan-Nya tujuh langit. dan Dia Maha mengetahui segala sesuatu”.

Nikmat terakhir dan paling besar adalah nikmat Agama. Agama di turunkan oleh Allah untuk mengatur hidup manusia. Didalam agama ada aturan-aturan, ada perintah dan ada pula larangan. Jika manusia berpegang pada peraturan-peraturan agama maka hidup mereka akan aman, damai dan bahagia, tetapi kebanyakan dari manusia tidak mengetahuinya.

Secara jujur, jika seorang manusia mau sejenak untuk merenung, memikirkan nikmat yang telah Allah berikan padanya, maka ia akan sadar bahwa ibadah yang ia lakukan seumur hidup tidak akan dapat membayar nikmat Allah yang paling kecil. Renungkanlah! Apakah masa sakit yang kita rasakan lebih banyak dari masa sehat? Apakah rasa lapar lebih lama dari pada rasa kenyang? Apakah sedih lebih banyak dari senang? Ternyata, sehat, kenyang, senang jauh lebih banyak daripada sakit, lapar dan sedih. Oleh karena itulah Allah sekali-kali memberikan cobaan kepada manusia berupa rasa sakit, lapar, sedih dan sebagainya agar ia ingat bahwa ia adalah manusia lemah yang tidak bisa berbuat apa-apa, dan Agar ia bersyukur. Maka sungguh sangat tepat sekali jika Allah memberikan azab yang pedih bagi mereka yang lupa diri dan ingkar nikmat sebagaimana firman Allah yang artinya :

“Dan (ingatlah juga), tatkala Tuhanmu memaklumkan; “Sesungguhnya jika kamu bersyukur, pasti Kami akan menambah (nikmat) kepadamu, dan jika kamu mengingkari (nikmat-Ku), Maka Sesungguhnya azab-Ku sangat pedih”. (QS. Ibrahim :7) Wallohua’lam

9 responses to “Kultum Mesjid Ar Rahmah Madrasah (Syukurilah Nikmat Tuhanmu!)

  1. Subhanallah… sperti iniLah yg kata’y tak bs menulis… Hm… gmn kLo udah ahLi y? ^_^
    Bahasan ttg syukur ini sangat mengena d hati. Memang terkadang kita sLaLu meLupakan Nikmat Allah yang terkecilnya. PadahaL, kLo kita ‘fikir2′ Lg Lbh dLm…btapa Allah tLah mberikan nikmat yg sangat besar pd kita. bentuk keciLnya…’ngedip’. coba kLo kita ngga ngedip…bahkan kita masih hidup pun, itu adalah salah satu nikmat yg sering kita lupakan. dgn dberi ‘kehidupan’ ini, Allah mberi ksempatan kpd kita tuk mensyukuri nikmatnya.
    Subhanallah….
    trus berjuang tuk menuLis y akhi…
    ^_^

    • Ya betul sekali..coba kalau kita ngak bisa ngedipin mata,,,bahaya tuh.. Tapi jangan ngedipin mata mulu dong ke saya,, malu saya jadinya…hehehhe

  2. yupz..setuju skali…
    kadang manusia tu terlalu mminta lebih..tdk mengingat apa yg tlah dberikan tp sll mengingat apa yg belum dberikan..astaghfirullah, saya banyak pengalamn kyak gni sih…jd mrasa…dosa.padahal nikmat yg dah dberikan Allah tu sangat buesar..gbs kita hitung,,dr yg mlai sdrhana z..udara atw oksigen spesifiknya..bayangin z klo mbayar dah brapa juta buat nafas z, apa kta bisa…
    smg kita smua snantyasa bersyukur atas nikmat yg dah dberi n bersabar ktika kita blm mdapatkan yg kita harapkan..amin

  3. Terima kasih tulisan ini ternyata sangat bermanfaat pada diri saya yang bener tidak pernah merasa bersyukur pada Allah. Swt. Teriring do’a smg penulis selalu dirahmati Allah Swt.

  4. terima kasih atas tulisanya ttg nikmat syukur smg bermanfaat dan menambah ilmu bagi diri sy. dan mhn ijin kpd penulis, tulisan anda akan sy sampaikan ke jamaah majelis taklim.

    • Silahkan…jangan lupa, kami sangat mengharap doa dari antum,, mudah2x kita sukses selalu… kalau bisa sekalian minta doa dari seluruh pengikut majlis ta’limnya….heheheh… wassalam

Leave a reply to kozam Cancel reply